Akhirnya, SGB_Team liburan lagi! Yeay! Dan kali ini tujuannya adalah Montigo Resorts, Nongsa di Batam.

Dari namanya saja sudah memberikan kesan ‘eksotik’ dan ‘mewah’. Dan imajinasi itu menjadi sebuah kenyataan ketika menjejakkan dan melangkahkan kaki ke dalam resort ini. Suasananya sangat nyaman, cantik, dan yang terpenting (menurut SGB_Team, sih) adalah ukuran kolam renang dan vila beserta kamar tidurnya sangat besar!
Melihat suasana sekitar resort, di dalam benak SGB_Team sudah tersusun banyak rencana seru yang ingin dilakukan saat bersantai dan berlibur di sana. Berikut cerita lengkapnya.
Menikmati BBQ yang Disajikan Langsung oleh Chef Profesional

Setelah proses check-in yang berjalan dengan lancar (dua jempol untuk staf Montigo Resorts, Nongsa yang sangat ramah dan membantu), SGB_Team memutuskan melakukan satu hal pertama yang sangat menentukan mood sepanjang hari: makan.
Soalnya, saat tiba di Batam, sejujurnya perut kami sudah sangat keroncongan. Dan kami termasuk kategori individu yang nyaris tidak bisa berpikir dan beraktivitas saat perut sedang kosong.
Untungnya tidak perlu berpikir keras, karena resort ini menyediakan in-villa BBQ Service, yang artinya para chef-nya datang langsung ke vila kamu. Yep, kamu tidak salah baca: para ahli kuliner itu akan membakar berbagai makanan laut dan daging—dengan sempurna.
Ini artinya, kamu bisa rileks, mengobrol bersama teman atau pasanganmu sambil menunggu makanan siap. Bahkan, jika merasa terlalu malas berdandan, kamu bisa mendapatkan servis ini sambil memakai piyama, lho!

Sudah pernah menikmati BBQ yang disajikan chef profesional dengan rasa yang membuat lidah dan hatimu senang? Dan bayangkan, jika melakukan hal ini di malam hari, kamu akan BBQ-an ditemani ratusan bintang di langit. Ah, kenikmatan dunia!
Catatan: In-villa BBQ tersedia untuk semua vila kecuali Sabtu, di mana BBQ hanya tersedia di Tadd’s Restaurant.
Bermalas-malasan di Pinggir Kolam Montigo Resorts, Nongsa

Oleh karena ini adalah liburan dan SGB_Team merasa sudah bekerja keras selama beberapa belakangan, maka kami memutuskan untuk bermalas-malasan di pinggir kolam. Dengan tidak perlu menggerakkan anggota tubuh apa pun saat berbaring di kursi, kami sudah merasa sangat rileks.
Bagaimana tidak, di depan kami tersaji pemandangan laut indah dan cantik. Apalagi tak lama setelahnya, matahari perlahan mulai tenggelam. Detik demi detik dari langit terlihat masih biru sampai berubah menjadi kuning, oranye, dan akhirnya menggelap adalah pengalaman yang tak terlupakan—dan membuat SGB_Team mengucapkan syukur.

Suasananya romantis banget! Jadi, tanpa ragu lagi, SGB_Team sangat merekomendasikan resort ini untuk para pasangan yang ingin bulan madu. Atau bahkan, merupakan spot sempurna untuk melamar pujaan hatimu!
Pssst, begitu si dia menjawab “I do” kamu bisa langsung mempostingnya di Instagram tanpa menggunakan #tbt, karena koneksi Wi-Fi di resort ini sangat bisa diandalkan!
Mengelilingi Resort dengan Menggunakan Buggy

Berjalan kaki itu menyenangkan (dan sehat), tapi ada periode di mana kita kadang-kadang hanya ingin duduk dan bersantai. Dan pilihan ini tersedia di sini. Selama SGB_Team tinggal di resort ini bisa dihitung dengan jari berapa kali berjalan kaki karena tersedia buggy service.
Kamu hanya perlu menghubungi resepsionis, dan simsalabim… buggy muncul! SGB_Team merasa seperti putri (malas) dengan kereta kencana yang siap membawa kami berkeliling dan menikmati pemandangan cantik di sekitar area resort ini.
Berencana datang ke sini bersama keluarga? Buggy service ini akan sangat membantu! Apalagi jika kami memiliki buah hati yang masih balita dan harus membawa stroller ke mana-mana.
Menyalurkan Adrenalin dengan Olahraga Air

Setelah puas bermalas-malasan, SGB_Team memutuskan untuk menyalurkan adrenalin. Dan lagi-lagi, kami tidak perlu susah-susah berpikir karena resort ini menyediakan berbagai jenis watersport. Kamu pencinta jet ski? Silakan beraksi, tertawa dan bersenang-senang sepuas hati.

Selain itu, tersedia juga kayak dan banana boat yang dipastikan akan membuat rasa letih dan stres berkurang.
Ohya jika kamu penggemar tantangan, katakan “iya” saat ditawarkan apakah kamu mau banana boat-mu dijungkirbalikkan! Pasalnya, perasaan senangmu akan berlipat-lipat saat dilemparkan ke air dengan perahu yang sedang melaju dengan kecepatan 30km/jam.
Tenang, semua aktivitas ini aman, kok. Satu-satunya “efek samping” yang kamu rasakan adalah: rileks dan bahagia. Dengan kata lain, liburanmu sukses!
Pesan Vila sekarang juga di Montigo Resorts, Nongsa!

Alamat: Hang Lekiu, Sambau, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau 29465
Telepon: (0778) 7768888
Untuk informasi lebih lanjut, klik di sini
*Ini adalah konten kerjasama dengan Montigo Resorts, Nongsa.
Mau dapat informasi penginapan dan tempat liburan di Singapura, selalu baca majalah digital SGB! Kamu hanya perlu klik banner di bawah ini.
