Apakah kamu suka mengoleksi benda-benda unik dan langka, misalnya segala sesuatu yang berhubungan Merlion, ikon negara Singapura yang sangat populer itu? Berarti, kamu harus mendapatkan, memiliki dan menyimpan benda satu ini. Dirilis pada 11 Februari 2019, Merlion yang merupakan ikon populer Singapura kini hadir dalam bentuk Tokidoki STP Charm. Charm dari Singapore Tourist Pass ini dapat Anda gunakan tanpa batasan untuk transportasi umum seperti bus, MRT dan LRT dalam satu hari saja! Satu hari ini dihitung dari pemakaian charm pertama kali hingga jam 11:59 malam pada hari yang sama. Jadi, memang tidak bisa digunakan berhari-hari apalagi berminggu-minggu. Pssst… tapi tetap bisa kamu simpan kok, sebagai tanda mata dan kenang-kenangan jalan-jalan di Singapura!
Ini detail yang harus kamu tahu:
Harga: STP Charm ini dibanderol dengan harga 36.90 SGD.
Tempat pembelian: Untuk mendapatkan STP Charm kamu bisa melipir ke MRT Transitlink Ticket Offices di Changi Airport, Orchard dan Harbourfront. Lumayan kan, ada tiga tempat yang bisa kamu datangi!
Penasaran dan ingin memilikinya sebelum orang lain? Untuk info lebih lanjut, silahkan klik di sini!